RSS

PENERIMAAN SISWA SMA NEGERI 11 UNGGULAN PINRANG

PANDUAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU ( PPDB )SMA NEGERI 11 UNGGULAN PINRANGTAHUN PELAJARAN 2013/2014

I. PERSYARATAN CALON PESERETA
1.      Siswa sedang duduk dikelas IX SMP atau siswa tersebut terdaftar sebagai Peserta UAN dibuktikan dengan surat keterangan dari      sekolah asal
2.     Berkelakuan baik dibuktikan dengan surat keterangan dari sekolah asal
3.      Memiliki nilai rapor kelas VIII-IX  (Semester 3, 4 dan 5) untuk mata pelajaran  Bahasa dan sastra Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA memiliki rata-rata minimal 80.
4.      Tidak memiliki nilai dibawah 75 pada semua mata pelajaran di semester 3, 4 dan 5bagi sekolah yang KKMnya di bawah 75 maka nilainya minimal 5 angka diatas KKM
5.      Tidak menerima Rapor yang cacat ( di Tip Ex )
6.      Apabila ditemukan RAPOR yang bermasalah ( cacat ) akan diadakan Verifikasi kesekolah
7.    Memiliki surat keterangan/sertifikat Bahasa Inggris dan Komputer ( kalau ada )
8.     Memiliki prestasi kejuaraan akademik dan non akademik minimal tingkat kabupaten /kota (jika ada) dan dibuktikan dengan surat keterangan, sertifikat piagam dll.
9.     Membuat surat pernyataan  Bersedia mengikuti program dan Tata Tertib di SMA Negeri 11  Unggulan Pinrang
10     Bersedia mengikuti tes bakat, minat dan kecerdasan (psikotes)
11.  Lulus seleksi akademis dan non akademis .
      12. Calon yang dinyatakan diterima tetap menempuh ujian di SMP dan dinyatakan LULUS

II.    JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
1.      Pengambilan formulir tanggal   8 s.d 13  April 2013 (pukul 08.00 –15.30)  MEMBAWA RAPOR ASLI (wawancara dan didampingi orang tua/wali).
2.      Pengembalian formulir / seleksi berkas, tes lain-lain (baca Al-Qur’an)  tanggal  15  s.d  20  April 2013   ( pukul 08.00 -15.30 wita )
3.      Tes Tertulis ( Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, dan Bahasa Inggris  )   tanggal  30  April  2013      ( pukul 08.00  - 11.30 wita )
4.      Pengumuman siswa yang diterima tanggal  30 April  2013   jam 16.00 wita
5.      Rapat dengan orang tua calon peserta didik  tanggal 1 Mei 2013
6.      Seleksi non akademik :
  • Wawancara dengan calon siswa dan orang tua siswa tanggal Mei  2013
  • Psikotes 
7.     Pendaftaran Ulang bagi siswa yang dinyatakan diterima  tanggal    1  s.d  7   Mei  2013
8.     Persiapan Pengenalan sekolah ( diatur kemudian )
9.     Hari Pertama Sekolah ( diatur kemudian )
10.  Bagi calon siswa yang tidak melaksanakan sesuai butir 1 s.d 7 dinyatakan gugur.
III. KELENGKAPAN FORMULIR
1.  Surat keterangan dari sekolah asal bahwa siswa sedang duduk di kelas IX SMP.
2.   Surat keterangan berkelakuan baik dari sekolah asal.
3.  Rapor asli dan foto copy rapor kelas 8 – 9
4.  Surat pernyataan bersedia mengikuti tes psikotes, wawancara dan tes kemampuan.
       5.  Pas Foto 2 lembar ukuran  3 x 4 cm.  

  IV.   ALUR PENDAFTARAN :
1. Pengembalian formuir disiapkan 2 loket.
a.  Loket 1 bagi laki-laki ( map kuning )
b.   Loket 2 bagi wanita  ( map merah )
2.  Setelah menerima kartu tes langsung mengikuti tes baca Al-Qur’an / agama.
3.  Bagi yang dinyatakan lulus berkas mengikuti tes akademik (Tes tertulis )
4.  Bagi yang dinyatakan lulus tes akademik mengikuti tes non akademik ( Psikotes dan wawancara )
5.  Siswa yang dinyatakan diterima mengikuti matrikulasi.
II.    KELENGKAPAN PENDAFTARAN ULANG:
1.   Surat pernyataan bersedia mengikuti program dan Tata Tertib SMA Negeri 11 Unggulan Pinrang.
2.    Pas foto 3 x 4 sebanyak 3 lembar
3.    Kartu Tes
4.    Foto copy Ijazah SMP yang telah dilegalisir.
Persyarataan pendaftaraan ulang yang belum tercantum pada petunjuk ini, akan diumumkan kemudian sesuai dengan keputusan dan ketentuan yang berlaku. 
Mengetahui,
Kepala Sekolah

TTD

Drs. H. RIDWAN ALI, M. Pd
NIP. 19610728 198603 1 004

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comment:

Post a Comment

LINK DOWNLOAD